Peran dan Fungsi Strategis Public Relations, Membangun Reputasi Indonesia

Kadoku untuk 73 Tahun Indonesia Merdeka

Reputasi sebuah negara biasanya terkait dengan kekayaan ekonomi dan kedudukannya di mata internasional. Untuk mengembalikan reputasi yang pernah terpuruk atas sebuah krisis, beberapa negara mengandalkan agensi Public Relations (PR). Tapi apakah dengan mengelola reputasi, PR bisa benar-benar menyelamatkan negara dari krisis?

Manfaat dari Reputasi yang baik, dapat menjadi daya tarik bagi investor untuk menanamkan uangnya di Indonesia baik melalui sektor pembangunan, pariwisata, tambang, transportasi serta dalam berbagai industry lainnya. Selain itu reputasi juga mempunyai ‘kekuatan tidak terlihat’ dalam bentuk pengaruh politik, diplomatik dan budaya. PR dapat melihat potensi dan kompleksitas dari suatu negara menjadi cerita yang menarik, selain itu PR juga dapat membangun hubungan baik dengan komunitas internasional. Tetapi mengubah persepsi global merupakan tantangan yang tidak mudah. Stereotip dan keyakinan tentang karakter bangsa seringkali terpatri sehingga menimbulkan pola pikir akan karakter negara tersebut.

Kepercayaan global terhadap Indonesia meningkat seiring dilaksanakannya Perhelatan akbar Asian Games dan Asian Para Games 2018 kemarin, saat yang tepat untuk Indonesia melanjutkan meningkatkan citranya di mata dunia internasional.

Tetapi kekuatan komunikasi untuk mengubah persepsi pada akhirnya dibatasi oleh perilaku suatu negara. Respons negara terhadap suatu kejadian internasional sangat memengaruhi citra negara tersebut di mata dunia internasional. Suatu negara dinilai berdasarkan apa yang dilakukannya, sampai layak mendapatkan reputasinya. PR adalah alat implementasi yang berguna, tetapi tidak bisa mendorong proses. Hanya kenegaraan yang bisa, begitu kata Marian Salzman, Presiden Euro RSCG Worldwide PR.

Pada 18 Agustus 2018 kepercayaan global terhadap Indonesia meningkat seiring dilaksanakannya Perhelatan akbar Asian Games, saat yang tepat untuk Indonesia meningkatkan citranya di mata dunia internasional. Kekuatan budaya negara juga harus dimanfaatkan, terutama mengingat Indonesia adalah negara yang terkenal dengan keramahtamahan dan keindahan alamnya. Iklim ini dapat menjadi salah satu alasan kenapa harus berinvestasi di Indonesia.

Adapun strategi PR yang disarankan adalah sebagai berikut;

Pertama, tingkatkan kehangatan dengan dunia internasional melalui pertukaran pelajar, pemikir dan seniman. Pengalaman pribadi adalah obat terbaik untuk membalikkan stereotip yang tidak adil tentang Indonesia. Sebagai contohnya dalam level nasional adalah inisiasi yang di lakukan Kementerian BUMN dalam program Siswa Mengenal Nusantara, yaitu program pertukaran siswa di seluruh Provinsi di Indonesia untuk saling mempelajari budaya, adat istiadat serta pariwisata dan kepemerintahan.

Kedua, ciptakan duta ‘wajah Indonesia’ yang ramah untuk tampil secara teratur di media internasional. Ukur kesuksesan dengan tampilan media dan penelitian akan persepsi.

Ketiga, membuat narasi tentang hal positif yang ada di Indonesia. Narasi juga meliputi bahwa Indonesia siap untuk Asian Games dan event internasional lainnya serta memublikasikan pembangunan infrastruktur besar-besaran yang terjadi.

Keempat, untuk branding pariwisata, fokus dan komunikasikan tanpa henti, reputasi internasional yang kuat akan keindahan alam dan keragaman budaya akan membuat Indonesia menjadi destinasi nomor satu di dunia. Ukur keberhasilan dengan kedatangan wisatawan mancanegara dan oleh kata-kata dari mulut dan media sosial yang positif.

Kelima, sebagai tuan rumah perhelatan akbar Asian Games 2018, ini adalah peluang terbaik Indonesia dalam waktu dekat ini untuk menaikkan citranya dengan mendorong sebanyak mungkin wisatawan masuk untuk menyaksikan event olahraga terbesar se-Asia ini.

Keenam, buatlah inisiatif komunikasi nasional yang terintegrasi dan strategis yang mengarah pada reputasi Indonesia. Libatkan sektor publik dan swasta, tetapi pemerintahlah yang harus bertindak sebagai katalis dalam memobilisasi kemitraan publik/swasta untuk mencapai hal ini. Kesatuan dan rasa tujuan yang akan tercermin akan sangat penting untuk memastikan semua orang Indonesia bertindak sebagai duta besar untuk negara ini. Sukses akan mudah diukur dalam hal stadion olahraga yang penuh sesak, hotel dan destinasi wisata yang ramai, transportasi umum yang membaik dan peningkatan ekonomi domestik. Yang paling penting, itu akan tercermin dalam ekuitas reputasi positif yang dihasilkan oleh pementasan acara global yang sukses.

Saatnya bertindak sekarang, Untuk Indonesia.

Kadoku untuk 73 Tahun Indonesia Merdeka.

one fine day at Gelora Bung Karno
Senayan Jakarta

Advertisement

Published by akhmad zulfikri

basketball freak | abang jakarta zaman old | travel blogger | culinary hunter | icon PR 2017 | airliners | terbangkebulan.com

%d bloggers like this: